Selasa, 12 Oktober 2010

Dunia marketing

Assalamualaikum,
Hari ini terpikir buat saya untuk membuat satu blog khusus bicarain seputar dunia marketing.Diharapkan kawan-kawan juga bisa ikut gabung untuk sekedar curhat/diskusi tentang bisnis.

Didalam pikiran saya kini terpikirkan untuk dapat membuka hati untuk berbisnis.Sekarang saya masih terus mencoba untuk menguasai dunia marketing,meskipun saya ngak pernah kuliah,tapi jujur saja,saya sempat ikut pelatihan SDM beberapa bulan.Selama masa pelatihan saya mendapatkan beberapa bahkan bisa dikatakan hampir menguasai tehnik marketing.Teori-teori sudah saya dapat kuasai 80% dan praktek 80%,sekarang setelah selesai jalani masa pelatihan saya berusaha untuk memperdalam teori marketing,melalui buku,internet dan yang lainnya,begitu pula prakteknya di lapangan saya kembangkan sendiri menurut kreatifitas saya.Saat dilapangan itu adalah hal yang paling membanggakan buat saya,sebab dilapangan ilmu yang kita kuasai akan terasa semakin realistis,tidak hanya menjadi"ingat-ingat"di otak tapi terwujud jadi nyata.Hal-hal yang indah pun dapat saya rasakan ketika terjun sendiri di lapangan menawarkan beberapa produk dan kadang juga saya nawarin jasa,jasa apa aja dan produk apa aja yang penting halal dan baik..Ada hal yang ngak bisa saya lupakan ketika picing/penekanan ke customer/klien saja yaitu saat2 bertatap muka dan berdiskusi tentang apa aja yang penting baik.Itu selalu saya lakukan berbasa-basi kepada mereka karena memang itulah nilai seni sosial di dalam bermarketing,tujuan positifnya banyak,salah satunya kita akan menjadi terkenal dan berwibawa di hadapan mereka.Selanjutnya kita mulai terapkan inti sistem marketing yang kita kuasai.

Kenalilah mereka dengan ramah dan senyum sebab itu adalah budaya Indonesia.
Ajak mereka berdiskusi karena manusia adalah mahkluk sosial.
Tawarkanlah produk/jasa/program dsb yang menjadi nilai marketing anda dan berusahalah agar mereka menghargainya.
Didalam penjelasan tentang yang anda tawarkan harus mudah di pahami oleh mereka
Berikan beberapa pesan masyarakat anda atau tentang pertemuan anda dengan mereka agar mereka merasa bangga kenal dengan anda,sebab itu akan menjadi pendorong buat mereka untuk selalu berhubungan dengan anda.Sewaktu-waktu mereka membutuhkan anda meski anda di ujung duniapun anda tetap akan dihubungi oleh mereka.
Tinggalkan mereka setelah tugas anda selesai,tinggalkan dengan nilai harga diri yang baik,dan tinggalkan mereka dengan rasa hormat agar wibawa anda akan selalu dikenang oleh mereka.

Terima Kasih. 

Kisah Sukses Seorang Sales Superstar

Kisah Sukses Seorang Sales Superstar

Senin, 11 Oktober 2010

Bencana Kita

Kawanku takdir buruk sedang menimpa negeri kita.Akhir-akhir ini Indonesia sedang di timpa banyak bencana.
Air mata pun bercucuran ,darah berceceran di mana-mana dan banyak yang menelan korban.Entah kapan semua ini akan berakhir.Masih layakkah kita bermain-main dan menyia-nyiakan waktu yang masih tersisa ini dan yang pasti suatu saat nanti kan berakhir.Mari kita bersama-sama kembali menyadari keindahan-keindahan yang
pernah tercipta di masa dulu,ketika krisis moneter belum menimpa negeri kita,pada waktu air masih bersahabat dengan kita.
Semua keindahan itu kini seakan-akan mulai memudar dan yang pasti akan memudar tak tersisa sedikitpun.
Bencana mereka adalah bencana kita juga,air mata mereka adalah air mata kita juga.Kita adalah bersaudara,
sebangsa dan senegara.Janganlah ada lagi perdebatan diantara kita karena perbedaan adalah hal yang wajar
karena kita juga tidak bisa mengetahui secara sempurna mana yang benar dan mana yang salah.Cukuplah sudah semua itu.
Kita tidak akan tahu kapan kiamat akan datang,kita tidak dapat menebak tapi yang pasti kiamat pasti datang.
Agar tak terjadi penyesalan dikemudian harinya,marilah kita bertaubat sesuai agamanya masing-masing.
Dari sekarang marilah berintroveksi diri masing-masing,jangan ada yang merasa paling benar dan jangan ada
yang suka menghina diri sendiri.Tataplah kedepan jangan lihat masa lalu dan jadikan keadaan yang sekarang
sebagai bahan untuk melangkah menjadi lebih baik lagi.
Cukup sekian dulu tentang tulisan ini.Tulisan ini saya persembahkan untuk para pembaca,berharap semoga kita bisa saling merenungkan.Terima kasih.

Senin, 27 September 2010

Assalamualaikum.
Kawan-kawan ku semua marilah sejenak kita lihat potensi kita yg tersimpan di dalam diri kita.Bila kita sudah mengetahui bakat apa yg terpendam dalam diri kita,baru kemudian kita mencari tehnik dalam mengembangkannya,atau kita cari di internet tips-tips nya,atau juga membaca buku apa saja yg penting tema nya sesuai dengan bidang bakat kita.Setelah memahami teknik terbaik apa yg kita pelajari,kemudian kita realisasikan terus jangan lupa berdo'a memohon petunjuk kepada Allah dan memohon pertolonganNYA.
Semoga Sumber Daya Manusia yg ada dalam diri kita dapat kita kenali.Sekedar berbagi informasi,Ketahuilah dalam diri manusia itu ada yg di namakan kemampuan.Tiap org memiliki kemampuan yg berbeda atau mungkin agak mirip atau juga mungkin sama,tergantung Tuhan yg memberikannya yg pastinya gunakanlah otak kanan dan otak kiri kita untuk berpikir dan merealisasikan dalam bentuk nyata tentang bakat kita.Ya,saya rasa mungkin cukup sekian dulu corat-coret saya di layanan ini.Terima kasih.Wassalam